Warung Bebas

Rabu, 09 Februari 2011

Remaja Jadi Target Pemakai Ponsel Terbesar




Perusahaan riset Nielsen menyatakan potensi besar pelanggan telekomunikasi pada remaja usia 15-19 tahun, karena pertumbuhan pengguna seluler pada usia itu mencapai 70%.



Proyeksi Nielsen itu berdasarkan penelitian yang dilakukan di sembilan kota yaitu Jakarta, Semarang, Suarabaya, Yogyakarta, Medan, Palembang, Makassar, dan Denpasar.

Berdasarkan penelitian tersebut, tingkat penetrasi pengguna ponsel pada 2010 mencapai 54% atau naik dibandingkan dengan tahun sebelumnya sebanyak 48%.

Total penduduk di sembilan kota tersebut sebanyak 45 juta orang sehingga dengan penetrasi pengguna ponsel di wilayah itu sebesar 54%, maka penduduk yang telah memiliki ponsel sebanyak 24,3 juta orang.

Associate Director-Client Leadership Telecom Practice The Nielsen Company Viraj Juthani mengatakan penetrasi pengguna ponsel sebesar 54% tersebut merupakan rata-rata dari sembilan kota.

“Ini hasil dari rata-rata di sembilan kota karena kan banyak perdesaan yang juga kami teliti. Jadi, peluang vendor ponsel masih besar, terutama di perdesaan,” ujarnya di sela-sela Nielsen Pers Club, hari ini.

Dia menjelaskan pertumbuhan peengguna ponsel pada usia remaja yang paling besar dalam 5 tahun terakhir dibandingkan dengan golongan usia lainnya.

Sementara itu, penetrasi ponsel di antara kelompok usia 20-39 tahun selalu tinggi sejak 5 tahun lalu, di mana penetrasi kelompok usia yang lebih muda merupakan pendorong naiknya penetrasi ponsel di Tanah Air.

Viraj menambahkan operator harus fokus untuk mengembangkan produk yang cocok untuk kelompok usia yang lebih muda yaitu 10-14 tahun, karena kelompok pengguna ponsel pada kelompok itu telah meningkat lima kali lipat sejak 2005.

Dia menjelaskan umumnya industri telekomunikasi berkembang dari masyarakat yang tidak terhubung menjadi terhubung melalui telepon rumah yang kemudian berkembang menjadi ponsel.

Hal itu, lanjutnya, tidak terjadi di Indonesia, karena telekomunikasi berkembang dari tidak terhubung menjadi terhubung langsung melalui ponsel.(jha)

0 komentar:

Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Silahkan Tinggalkan Pesan Anda....
Terima Kasih